cihuy

Realisasi Anggaran dan Penanganan Perkara Juni

Himbauan KMA Sunarto program prioritas 2025 ok
Role Model 4 Pilar Agen Perubahan Baru

on . Hits: 1035

TINGKATKAN KOMPETENSI, CPNS PENGADILAN TINGGI AGAMA PALU IKUTI MUATAN LOKAL PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL

Palu, Senin 04 April 2022 - Salah satu Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pengadilan Tinggi Agama Palu yaitu Ryan Rasyid Yusuf, S.T., mulai mengikuti salah satu agenda Muatan Lokal pada Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri  Sipil (Latsar CPNS) Mahkamah Agung Republik Indonesia yang diselenggarakan secara virtual oleh Badan Litbang Diklat Hukum dan Peradilan Mahkamah Agung Republik Indonesia, terhitung mulai tanggal  28 Maret 2022 s/d 22 April 2022.

Gambar 1

Foto CPNS Ryan Rasyid Yusuf, S.T. sedang mengikuti kegiatan Muatan Lokal secara virtual

Pada Senin (4/4), materi muatan lokal disampaikan oleh Dr. Mahmud Hadi Riyanto, S.H.I., M.H.I. (Hakim Pengadilan Agama Ngawi) selaku narasumber didampingi oleh Lembang Gautama, S.IP (Staff PTT Pusdiklat Menpim) selaku host teleconference dan diikuti oleh seluruh peserta Latsar CPNS Mahkamah Agung RI Gelombang I Golongan III Tahun 2022 Angkatan XI Kelompok I dan II. 

Gambar 2

Foto narasumber Dr. Mahmud Hadi Riyanto, S.H.I., M.H.I. sedang menyampaikan materi

Pada kesempatan tersebut, materi yang disampaikan yaitu mengenai komunikasi publik. Selain memberikan pemahaman teori dasar komunikasi publik, narasumber juga mengajak setiap peserta Latsar CPNS untuk ikut berkontribusi dalam melakukan publikasi kegiatan inovatif pada website maupun media sosial satuan kerja masing-masing. Harapan beliau, para peserta Latsar CPNS kedepannya dapat terus ikutserta dalam mewujudkan badan peradilan yang agung, modern, dan berbasis digital.

 

Add comment


Security code
Refresh

|PTA PALU,NABELOPURA


 Netral, Akuntabel, Brilian, Energik, Loyal, Orisinil, Profesional, Unggul, Responsif, Amanah

Hubungi Kami

SILAHKAN HUBUNGI PENGADILAN TINGGI AGAMA PALU, KAMI SIAP MELAYANI ANDA

Telpon : (0451) 487285

Fax: (0451) 487284

Email:This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Website : www.pta-palu.go.id

Alamat : Jln. Prof. Moh. Yamin, No. 36 Palu