logo banner website

|PTA PALU,NABELOPURA


 Netral, Akuntabel, Brilian, Energik, Loyal, Orisinil, Profesional, Unggul, Responsif, Amanah

on . Hits: 18

PENGADILAN TINGGI AGAMA PALU MENGIKUTI SOSIALISASI PENGUATAN LITERASI PERENCANAAN DAN PENGELOLAAN KEUANGAN SESUAI KODE ETIK DAN PEDOMAN PERILAKU HAKIM SECARA DARING MELALUI ZOOM MEETING

ikah 1

Palu, 21 Januari 2026 — Bertempat di Aula Command Center Pengadilan Tinggi Agama Palu menghadiri kegiatan sosialisasi Penguatan Literasi Perencanaan dan Pengelolaan Keuangan sesuai Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim yang diselenggarakan oleh Pengurus Pusat Ikatan Hakim Indonesia (PP IKAHI) secara daring melalui Zoom Meeting.

Pembicara utama pada kegiatan ini adalah YM Dr. H. Sunarto, S.H., M.H., Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia, yang menyampaikan materi penguatan literasi perencanaan dan pengelolaan keuangan bagi hakim dengan tetap berpedoman pada Kode Etik dan Pedoman Perilaku Hakim. Dalam paparannya, Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung menekankan pentingnya integritas, akuntabilitas, dan kehati-hatian dalam pengelolaan keuangan sebagai bagian dari menjaga marwah dan kehormatan lembaga peradilan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para hakim dan aparatur peradilan, khususnya di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Palu, dapat semakin meningkatkan pemahaman dan komitmen dalam menerapkan pengelolaan keuangan yang transparan, akuntabel, serta selaras dengan nilai-nilai etika dan perilaku hakim.

ikah 2


 ikah

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

SILAHKAN HUBUNGI PENGADILAN TINGGI AGAMA PALU, KAMI SIAP MELAYANI ANDA

Telpon : (0451) 487285

Fax: (0451) 487284

Email:This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Website : https://pta-palu.go.id

Alamat : Jln. Prof. Moh. Yamin, No. 36 Palu